Skip to main content

Nanang Sujana

Indonesia

Sutradara, Cameraman & Editor

Nanang adalah seorang sutradara dan produser film dokumenter di Indonesia yang berasal dari suku Rejang, Bengkulu, Sumatra. Ia memulai karir didunia film dokumenter pada tahun 2003 setelah menyelesaikan gelar sarjananya di bidang Biologi Kelautan IPB (Institut Pertanian Bogor) ketika ia bersama dengan beberapa pembuat film dokumenter lainnya mendirikan Gekko Studio di tahun 2006. Saat ini ia terlibat aktif sebagai sebagai pendiri, dewan direksi dan penasihat di Indonesia Nature Films Socieaty (INFIS) mulai tahun 2013 hingga sekarang. Nanang menjadi orang Indonesia pertama yang . Ia juga mendapatkan penghargaan Best Asia-Oceania Newcomer Award pada Japan Wildlife Film Festival ke-9 di Jepang.

Dengan pengalaman yang luas dan pengetahuan tentang alam dan budaya Indonesia, Nanang menjadi orang Indonesia pertama yang memenangkan penghargaan internasional Nature and Wildlife Filmmaking. Ia juga memenangkan penghargaan Pesan Budaya Terbaik di International Wildlife Film Festival ke-31 di Montana pada tahun 2008. Pada tahun 2009, Ia kemudian mendapatkan penghargaan Best Asia-Oceania Newcomer Award pada Japan Wildlife Film Festival ke-9 di Jepang. Dan di tahun 2011, PBB telah memilih filmnya untuk ditayangkan di seluruh dunia dalam rangka perayaan Hari Masyarakat Adat Dunia.

LinkedIn | Facebook